Ayo kita majukan bangsa INDONESIA dengan Berwira Usaha

Monday, December 14, 2009

BALADA ORANG MALAS BERBISNIS


Ada seorang lelaki yang bernama Anton (ini fiktif) yang ingin memiliki penghasilan tambahan dengan cara berbisnis internet. Kebetulan dia menemukan sebuah website seorang guru bisnis internet kemudian dia mengontak sang guru. Kebetulan sang guru ini mudah sekali untuk dihubungi dan dengan rendah hati menjawab pertanyaan demi pertanyaan yang masuk ke dalam inbox emailnya.

Suatu saat, mereka melakukan chatting melalui Yahoo Messenger. Berikut percakapan mereka.

“Pak Guru, adakah bisnis internet yang mudah?” tanya Anton.

“Pada dasarnya, bisnis internet itu tidak sulit. Semua orang bisa, Anda pun bisa.” jawab sang guru memberi semangat.

“Oh begitu pak Guru. Senang mendengarnya. Bisnis apa pak Guru?” tanya anton lagi ingin mendapatkan kejelasan.

“Peluang bisnis itu banyak. Anda tinggal memilihnya.” jelas sang guru.

“Dimana saya bisa memilihnya?” tanya Anton lagi.

“Anda bisa mencarinya di google dan di berbagai tempat iklan. Bisa juga di ClickBank, paydotcom.com, dan sebagainya. Anda akan menemukan banyak sekali pilihan.” jelas sang guru.

“Pusing memilihnya, terlalu banyak.” kata Anton. “Menurut pak Guru apa yang terbaik untuk saya?”

“Bagaimana jika bisnis afiliasi saja?” kata pak Guru.

“Susah pak Guru, banyak sekali saingan.” kata Anton.

“Bagaimana jika menulis ebook yang unik. Pastinya tidak akan ada saingan.” kata pak Guru.

“Menulis ebook kan lama. Saya ingin yang cepat.” bantah Anton.

“Bayar saja orang lain untuk menulis ebook. Banyak orang yang menawarkan jasa Ghost Writer.” jelas sang Guru.

“Saya tidak punya uang, Ghost Writer itu mahal.” kata Anton.

“Kenapa tidak cari modal, misalnya meminjam atau kerja sama.” jelas sang guru.

“Tidak ada yang mau ngasih pinjam ke saya. Kerja sama juga susah, tidak ada yang mau kerja sama dengan saya.” jelas Anton.

“Sudah berapa kali Anda mencoba meminjam uang?” tanya sang Guru.

“Dua kali pak.” jelas Anton.

“Dua kali? Baru dua kali sudah mengatakan susah?” tanya pak Guru keheranan.

“Males mencoba lagi, paling ditolak lagi.” jelas Anton.

“Pernah ngajak kerja sama?” tanya pak Guru.

“Belum pak, saya nggak tahu harus ngajak siapa.” jelas Anton. “Bapak mau bekerja sama dengan saya?”

“Tidak masalah, saya senang bekerja sama.” kata pak Guru. “Tapi, apa kontribusi Anda dalam kerja sama ini?”

“mmmmmmm”. Anton bingung.

Sang Guru pun… sign out dari Yahoo Mesenger.

PS: kalau merasa tersindir… yah… waktunya untuk berubah. Kalau tidak tersindir, artinya Anda sudah ada di jalan yang benar.

Artikel Terkait



2 comments:

Anonymous said...

cerita yang sangat mengena,mohon ijin share ya oom....:)

erik said...

maap lupa kasi nama,saya erik oom......:)